Tuesday, June 28, 2016

Memilih Kado Lebaran yang Bermanfaat untuk Anak



Semua orang tentu merasa senang jika diberi kado, termasuk anak-anak. Momen istimewa seperti hari ulang tahun biasanya menjadi saat yang dinantikan anak-anak untuk mendapatkan kado. Nah, mumpung momennya sebentar lagi Lebaran, untuk menambah ceria suasana Lebaran kita bisa menghadiahkan kado untuk buah hati tercinta. Dijamin, si kecil pasti melojak kegirangan karena mendapatkan hadiah setelah menjalankan ibadah puasa selama satu bulan penuh. 

   Kado Lebaran menjadi penyemangat untuk anak-anak. Selain mendapatkan baju dan sepatu baru, momen suka cita merayakan hari kemenangan akan selalu dikenang sebagai saat yang membahagiakan. Sebagai orang tua ini juga menjadi momen untuk menjalin kedekatan dengan anak. Sah saja jika kita menyisihkan uang untuk memberi kado lebaran kepada anak. Jadi, pilihan kado apa saja yang cocok untuk anak-anak di momen lebaran ini?


Monday, June 27, 2016

Mengenal Yonna Kairupan dan Profesional Make Up



Halo, semua! Apa kabar? Kayaknya lagi pada sibuk ya? Sibuk ngabisin THR, hehehe. Iya, sekarang memang sudah masuk Indonesia bagian Tunjangan Hari Raya. Bawaannya pengen shopping melulu ya! Nah, Buibu sekalian kalau Lebaran, pasti pengen tampil cantik ya. Sebagai perempuan, untuk mendukung rasa percaya diri biar cantik biasanya diperlukan make up. Saya pribadi memang nggak jago untuk urusan yang satu ini. Tapi saya punya teman blogger yang jago banget soal make up. 



Sunday, June 26, 2016

Belajar Menulis Novel dari Adya Pramudita



Belajar menulis novel selalu menjadi keinginan saya yang terpendam. Kenapa terpendam? Karena saya belum bisa konsisten menyisihkan sebagian waktu untuk serius mempelajari bidang yang satu ini. Untuk bisa menulis novel, saya harus belajar fiksi terlebih dahulu. Belajar dari berbagai pelatihan dan sering berlatih menulis. Jika tidak bisa hadir dalam pelatihan tatap muka, bisa ikut pelatihan online. Sebelumnya, saya sudah pernah mengikuti pelatihan online tentang ngeblog dan menulis non fiksi. Hasilnya? Saya sulit berkonsentrasi! Maklum, penduduk di rumah masih membutuhkan saya untuk riweuh ini-itu, hehe.

  Nah, kebetulan teman blogger yang akan saya kenalkan ini memang ahlinya menulis fiksi. Namanya Adya Pramudita. Nama tersebut adalah nama pena yang kerap digunakan Adya untuk menandai hasil karyanya. Kita kenalan lebih jauh yuk dengan beliau.

Tuesday, June 14, 2016

April Hamsa: Fokus Pada Parenting dan Lifestyle Blog



Halo! Edisi Teman Blogger kali ini istimewa karena kebetulan dari dua arisan link keluar nama pemenang yang sama, yaitu April Hamsa! Yeay! Saya seneng banget karena kebetulan awal puasa ini lumayan riweuh dan nggak sempat megang netbook! Dengan kemenangan dobel ini, artinya saya cukup mengerjakan satu postingan untuk jangka waktu dua minggu (biasanya seminggu sekali). Alhamdulillah.

  Kenalin, April Hamsa. Ibu muda kelahiran Surabaya tahun 1984 ini mempunyai nama langkap Aprillia Ekasari. Menggunakan nama Hamsa sebagai singkatan dari namanya dan sang suami tercinta, Ilham dan Sari. Setelah menikah, April pindah ke Depok mengikuti suaminya. Sebagai ibu rumah tangga, April tetap menjalankan aktivitas yang disukainya sejak masih gadis, yaitu menulis dan aktif berorganisasi.

Saturday, June 11, 2016

Home Sweet Home



Home sweet home memiliki kedekatan arti dengan baitii jannatii. Dalam bahasa Indonesia sering diartikan sebagai 'rumahku istanaku' atau 'rumahku surgaku'. Artinya, tidak ada tempat yang paling nyaman selain di rumah. Seperti layaknya istana atau surga, rumah adalah tempat yang menyenangkan. 

Setelah menikah dan membentuk keluarga sendiri, aku baru mengerti makna kalimat "home sweet home". Selain lingkungan yang nyaman, ada yang membuat kita selalu ingin berada di rumah yaitu kebersamaan dengan orang-orang yang dicintai.

Wednesday, June 1, 2016

Meniru Semangat Menulis Ina Tanaya



   Saya merasa kagum setiap selesai menulis profil teman blogger dari arisan link. Baik itu arisan link Blogger Perempuan (BP) maupun dari Dilo Bogor. Ternyata, dibalik status sebagai seorang blogger itu ada sosok hebat yang bisa menginspirasi kita. Dunia blogger memang tidak jauh dari kegiatan menulis. Tidak heran banyak teman blogger yang saya kenal sudah berpofesi sebagai penulis sebelumnya. Tapi jangan salah. Dunia menulis juga menarik minat berbagai profesi lainnya. Mulai dari ibu rumah tangga biasa seperti saya, perempuan pekerja kantoran, bahkan dari latar belakang medis pun bisa tertarik untuk menjadi blogger. 

    Teman blogger kita kali ini adalah Ibu Ina Tanaya. Saya bertemu dengan beliau saat mengikuti pelatihan di Dilo Bogor. Lewat kegiatan tersebut, para peserta berkumpul kembali di sebuah grup Whatsapp yang dipelopori oleh Bu Ina untuk membuat arisan link. Seperti arisan link di BP, ikut arisan ini bisa meningkatkan skor DA (domain autrhority) di blog kita dari backlink peserta yang lain, plus ikatan tali silaturahim pun terjalin. Sambil menyelam minum jus ya, hehe. Asyik bukan?
Back to Top