Friday, October 2, 2015

Piknik Sederhana



   Coba lihat foto di atas. Kasihan, ya. Ayam saja bisa galau karena kurang piknik, apalagi manusia. Setali tiga uang dengan Ayang cinta si ayam betina, saya sebagai manusia biasa juga kerap dilanda galau ketika jenuh menghadapi persoalan hidup yang kejam *drama*. Oleh karena itu, saya butuh piknik. 

  Apa sih piknik? Sebenarnya, menurut saya piknik itu pergi ke suatu tempat, gelar tikar, lalu makan bersama. Pada istilah kekinian, piknik kerap diartikan dengan pergi rekreasi jalan-jalan, refreshing ke suatu tempat untuk melepaskan stres. Orang yang sedang stres kerap digunjingkan: sepertinya dia kurang piknik. Iya kan?


    Piknik itu penting. Kenapa? Dengan piknik, pikiran kita jadi segar kembali. Yang tadinya galau, setelah piknik jadi ceria. Yang tadinya jenuh, berkat piknik jadi siap kembali menjalani rutinitas. 

   Terus, kalau lagi galau tapi nggak bisa piknik gimana? Seperti yang sedang dialami Akang bebeb: belum gajian. Piknik pasti butuh biaya. Piknik nggak harus pergi jauh, kok. Piknik juga bisa dilakukan setiap hari, jika kita mau. Yang penting kualitas dari piknik itu sama-sama bisa menyegarkan pikiran, baik pergi jauh maupun jarak dekat.

   Piknik jarak dekat? Kalau saya sih, cukup di sekitar rumah saja. Piknik sederhana, begitu saya biasa menyebutnya. Kenapa sederhana? Karena jaraknya yang sangat dekat itu. Cuma di sekitar komplek. Paling jauh juga cuma berjarak 500 meter dari rumah. 

   Piknik ke mana? Kapan? Lokasi piknik biasanya selalu berpindah-pindah. Biar nggak bosan gitu lho. Kami pernah piknik di bawah sutet, di saung samping lapangan voli, di taman komplek, bahkan di pelataran mesjid sampai emperan ruko! Waktu yang tepat untuk piknik adalah sore hari. Saat udara sudah tidak panas dan anak-anak sudah pulang dari kegiatan mengaji di rumah tetangga. Biasanya sekitar pukul 16.00 - 17.00 kami berangkat dari rumah dan pulang menjelang maghrib.



Piknik di emperan ruko.
Dd Irsyad cemong habis makan es krim.
Piknik di bawah sutet.
   Piknik di taman komplek sempat jadi favorit. Sayang, kini ayunan tempat tidur gantung alias hammock yang ada di taman sudah rusak. Padahal, anak-anak senang main ayunan. Sambil menunggu mereka bermain, saya memotret beberapa bunga cantik yang ada di taman. 

Piknik di taman komplek. 
Kk Rasyad dan Dd Irsyad seneng banget main ayunan.
   Sempat ada kejadian tidak enak gara-gara piknik di taman ini. Dd Irsyad sempat terjatuh dari hammock dan berakhir dengan kunjungan mendadak ke tukang pijat langganan agar urat keseleonya bisa segara diluruskan. Kapok? Nggak juga. Setelah sembuh, Dd masih minta main ke taman lagi, hihi.

   Piknik itu tidak jauh dari makanan. Betul? Sebelum 'mangkal' di tempat pikinik, kami mampir dulu membeli jajaanan. Kadang di minimarket, tukang dagang yang lewat, atau jajanan kaki lima di sekitar ruko komplek. Beli apa saja yang anak-anak suka.


   Makanan favorit kami adalah sosis bakar! Meskipun judulnya sosis, tapi yang kami beli justru aneka olahan seafood yang dibakar. Ada crab stick, lobster balls, dan olahan bakso ikan lainnya. Ditambah mayones dan bumbu teriyaki atau barbeque, hmmm rasanya makin mantap! Berikut adalah bekal piknik yang sempat difoto:


Sosis dan aneka bakso seafood bakar
Burger
Minuman dingin merk 48 jualan tetangga.
   Nah, gimana? Piknik sederhana ini tetap seru bukan? Saya sendiri merasakan manfaatnya, yaitu:
  • Quality time with my boyz. Selama piknik, saya mengawasi anak-anak bermain, makan sambil ngobrol, dan tertawa riang bersama. Ingat, jangan pegang gadjet saat piknik, ya! Ajak buah hati kita mengobrol dan bercerita apa saja. Waktu berkualitas ini bisa terekam dalam memori otak mereka, lho! Bahagia itu sederhana.
  • Olahraga sore. Aktivitas saya dan anak-anak dari pagi lebih banyak dihabiskan di sekolah dan di toko. Pergi piknik dengan berjalan kaki atau naik sepeda membuat kami 'terpaksa' berolahraga. Badan bugar, pikiran sehat!
  • Menyegarkan pikiran. Meski tidak lama, piknik sederhana ini lumayan membuat pikiran mumet menghilang. Stress ngurus kerjaan, dan krentilan khas emak-emak lumayan bisa bikin manyun. Habis nongkrong bareng, saya pulang ke rumah dengan hati riang dan siap menerima tantangan drama sehari-hari *ciehh*
  • Murah meriah. Nggak perlu keluar biaya banyak. Nggak pakai ongkos. Jajanannya juga bukan ala resto dengan harga mencekik. Hemat!
   Sekarang sudah awal bulan Oktober. Pasti sudah terima uang gaji, nih. Boleh dong, piknik agak jauh sedikit dan mengeluarkan biaya lebih? Wah, pasti mau banget! Gimana kalau liburan di Bogor? 

   Lho, lho... saya sendiri kan tinggal di Bogor? Itu mah deket atuh, bukan jauh! Buat keluarga kami dengan kondisi 'spesial', bisa pergi piknik itu suatu anugrah. Di rumah, kami punya Eyang, orangtua saya yang tidak bisa ditinggal lama. Diajak ikut piknik justru akan menyiksa kondisi fisik beliau yang rentan. Jadi, kami sekeluarga hanya bisa piknik di dalam kota saja, di Bogor.


    Sebagai warga Bogor yang baru menetap selama hampir lima tahun, kami sekeluarga justru belum menjelajah seluruh tempat wisata di Bogor! Wow, tempat wisata di Bogor ternyata banyak! Tenang... perlahan tapi pasti, tempat wisata Bogor yang oke akan kami kunjungi satu per satu.

   Ada apa saja di Bogor? Mau piknik versi murah meriah? Pilih Kebun Raya Bogor. Hawa yang sejuk dengan hamparan tanaman hijau pasti bikin betah. Disini betulan piknik dengan membawa makanan sendiri dan menikmatinya bersama keluarga dan kerabat dekat. Di dalam Kebun Raya ada museum zoologi yang sarat pengetahuan dan pasti disukai anak-anak untuk wisata edukasi.



Suasana piknik Komunitas Kumpulan Emak Blogger
(foto: Mbak Mira Sahid)

   Mau yang lebih murah meriah alias gratis? Melihat dan memberi makan rusa yang ada di Istana Bogor bisa jadi pilihan. Wisata ini terlihat sangat ramai pada akhir pekan di tanggal tua. Yang penting anak-anak senang dan bisa piknik ya Pak, Bu.


Memberi makan rusa di Istana Bogor
   Bagi keluarga saya, lokasi wisata yang dikunjungi harus pas dengan selera anak-anak. Berhubung mereka masih di usia bermain, tempat wisata yang kami kunjungi juga pasti ada wahana permainannya, atau tempat wisata yang nyaman dan lingkungannya ramah anak. Contoh: kami sudah pernah ke Taman Topi, Jungle, dan Jungle Fest.


Main ke Jungle Fest

   Agak jauh sedikit dari pusat kota Bogor, kami melihat aneka binatang di Taman Safari Cisarua. Wah, jangan tanya betapa girangnya ketiga anak saya! Mereka bisa melihat hewan secara nyata dan bahkan bisa menyentuhnya! Selama ini mereka hanya tahu hewan-hewat tersebut dari buku dan televisi. 

3 boyz dan Bapa di Taman Safari. 
Aa Dilshad gayanya cool banget :D

   Demi cinta dan demi menggoreskan kenangan di masa kecil anak-anak, sesekali saya dan Bapa mengajak boyz berwisata yang agak 'mahalan' sedikit. Salah satunya adalah menginap di hotel! Melihat suka cita di mata mereka adalah anugrah yang tidak ternilai. Nggak ada kata rugi jika menyangkut kebahagiaan sang buah hati.

Sesekali menginap di hotel jika ada rejeki
   Dari piknik sedehana hingga yang mahal, saya selalu bahagia. Saya bahagia bisa melepaskan kepenatan pikiran dan menyaksikan keceriaan anak-anak. Piknik itu penting. Meski hanya sederhana, piknik bisa membuat bahagia.




Lomba Blog Piknik Itu Penting

33 comments :

  1. betul mba, mau piknik sederhana atau mewah, sama2 membawa hati ceria dan gembira, pokoknya stress jadi hilang, anak2 senang :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. kebersamaan dgn anak adl segalanya. mereka senang kita jg ikut senang :)

      Delete
  2. Piknik itu yang penting hepi, mau yang mahal atau sederhana ya gapapa! Tapi ini unik loh di bawah menara sutet. Kalo waktu aku kecil sih bilangnya menara eiffel :P

    ReplyDelete
  3. Mau piknik dimana aja yg penting happy ya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mak...
      palagi mak iwed, momotoran terus hehe

      Delete
  4. Asyik banget ih pikniknya .....lumayan buat refreshing ya :)

    ReplyDelete
  5. Piknik itu harus happy, mau yg murah sekalipun yaa

    ReplyDelete
  6. bener, Mbak. Piknik mah yang penting rame dan dijalani dengan gembira ga harus mahal atau pergi ke tempat yang mewah. Itu keren juga piknik di bawah sutet, hehe. Boleh dong pinjem hammock-Nya, buat tidur di pohon, hehe. kalau ke Kuntum udah pernah belum Mbak? Bagus juga loh. Bisa cuma kasih ikan atau bercocok tanam.

    Semoga (kita) menang ya Mbak..hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. hammock-nya udah ga ada euy :(
      Kuntum belum pernah. Tp yg setipe kyk Kuntum udah, wktu di Bandung.
      Semoga kita menangg..iyesss

      Delete
  7. Kalau aku pikir2, piknik itu lebih banyak pilihan waktu anak2 lebih kecil daripada sekarang. Anak remaja itu susah banget moodnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya ya mak lusi. ini yg nomer dua udah mulai susah diajak pergi :(

      Delete
  8. Piknik.memang ga harua jauh apalagi.ngeluarin banyak duit. Yg penting semua hepi kemanapun peeginya pasti asyik ^-^

    ReplyDelete
    Replies
    1. setuju mak muna. kemana pun asalkan bersama pasti hepi :*

      Delete
  9. piknik emang penting ya mak, ga harus mahal yang penting berkesan :)

    ReplyDelete
  10. Dari awal sdah ngakak lht ayamnya, piknik yg seru ni :)

    ReplyDelete
  11. hehe sm mak, aku jg sering piknik di deket2 rmh aja, blm bs yg jauh2 soalnya,

    ReplyDelete
  12. Piknik tidak harus jauh ya Mak, piknik yang tempatnya dekat dan terjangkau :)

    ReplyDelete
  13. Asek ya bisa piknik sy susah bgt waktunya, paling berenang ajh ke tempat yg deket :)

    ReplyDelete
  14. yang penting happy ya dan bersama2 ya..gak penting dekat atau jauhnya

    ReplyDelete
  15. hiks hiks hiks..... udah lama ga piknik T____T

    ReplyDelete
    Replies
    1. haduhh sinih sinih irdaa aku temenin piknik :*

      Delete
  16. Seru. Terimakasih partisipasinya. Maaf. pengumuman diundur tgl 20 okt ya.

    ReplyDelete
  17. Aku lho kurang piknik :( need piknik :S

    Hey guys, kamu punya mobil, motor, rumah, anak, istri ? daripada kamu takut mereka kenapa - kenapa, mendingan kamu daftarin deh di asuransi biar sewaktu-waktu terjadi hal-hal yang tidak di inginkan, pihak asuransi yang akan menanggungnya. Inilah beberapa informasi asuransi: Asuransi Prudential || Asuransi Kesehatan || Asuransi Pendidikan || Asuransi Mobil || Asuransi Sinar Mas || Asuransi Jiwa

    ReplyDelete

Mohon meninggalkan berkomentar yang sopan.
Komentar dengan link hidup akan saya hapus.

Terima kasih ^_^

Back to Top